Kau menarik hatiku,
Mengikat dengan tulus,
Mengurung aku dalam sangkar hatimu,
Dan kau hiasi dengan gemerlap cintamu..
Aku terperanjat..
Namun terdiam..
Ketika itu, langit terlihat bergemuruh di mataku..
Namun terasa teduh di hatiku..
Turunnya hujan, bagai sedang menyirami hatiku yang penuh dengan benih cinta..
Hingga perlahan benih itu mulai tumbuh..
Mekar..
Seakan ku merasa abadi mekar selamanya..
by : Ade Tiara Harahap
Tidak ada komentar:
Posting Komentar